Cari Blog Ini

Selasa, 10 Mei 2016

Marvel Universe Drax ( Hasbro )

Halo... kawan jumpa lagi bersama saya Edwin selaku admin blog Hobi 375. Pada kesempatan kali ini mimin akan membahas figur Drax The Destroyer... Uhui... Jujur mimin mengenal sosok Drax melalui film live action layar lebar, di mana aktor dari WWE Dave Bautista yang melakonkannya. Cerita singkat yang mimin tangkap di filmnya mengenai Drax adalah di mana dia adalah orang yang memiliki dendam terhadap Super Villain Thanos, dikarenakan satu keluarganya di bunuh oleh si Thanos tersebut. Bertemu dengan Star-lord dkk, dan akhirnya di ajakin join dalam tim hehehe... #spoileralert buat yang belum nonton, kacian deh lo hihihi...  Yang mau tahu soal sejarah Drax itu sapa dan bagaimana boleh di cek di link Wiki Drax ini atau boleh ke marvel dot comnya langsung di link Marvel Drax. Oke... oke... yuk langsung saja kita bahas figurnya, selamat menyimak...

Tampilan Figur Drax :
Action figure Drax ini 2x di rilis oleh Hasbro, yaitu dalam kemasan single pack seri Marvel Legend Infinite Series & Seri 3 pack Marvel Universe ( Star-lord, Drax, & Rocket Raccoon ). Mimin mendapatkan figur Drax ini kondisi lus-lusan jadi kurang jelas dari kemasan yang mana, mohon maaf sebelumnya yah kalau misal ada kesalahan di review kali ini dikarenakan mungkin ada perbedaan antara figur Drax yang single pack dengan 3 pack setnya.
Untuk figur Drax ini mimin juga kurang jelas art desain molding sculptnya di ambil dari komik, film kartun, atau film live action layar lebarnya, mungkin ada kawan-kawan hobi 375 yang bisa bantu dengan memberikan komentar pada post blog review kali ini. Menurut mimin sepertinya sculpt figur ini merupakan penggabungan dari tiap-tiap art sculpt drax yang pernah di rilis, dari bagian kepala sampai perut sculpt dan cat figurnya cocok dengan komik, bagian desain muka di ambil sedikit mirip-mirip dengan aktor Dave Bautista, dan yang buat mimin galau pada bagian perut ke bawah. Bagian perut ke bawah sculptnya entah di ambil dari sosok art yang mana hahaha... dikarenakan rata-rata data yang mimin dapat si Drax ini lebih cenderung modelnya memakai celana ketat / spandex lalu menggunakan pelindung betis. Jadi di tunggu yah opininya kawan, terima kasih sebelumnya.


Info yang dapat mimin bagikan sementara tentang tampilan figur Drax ini, Sculpt bodinya menggunakan sculpt marvel universe Luke Cage, hanya saja ada perbedaan di sculpt kepala ( pastinya ), dan telapak tangan. Secara keseluruhan Mantap untuk tampilan figurnya...

Aksesoris Figur Drax :
Tentu saja aksesoris 2 buah pisau belati atau dagger senjata utama Drax di sertakan dalam kemasan figur ini. Desain pisaunya sederhana kombinasi silver untuk mata pisau dan hitam untuk pegangannya, dan pas banget untuk di letakkan pada holster yang tersedia pada bagian belakang sabuk figur Drax.


Artikulasi Figur Drax :
18 titik artikulasi di berikan pada figur Drax ini, mulai dari engsel joint kepala berupa ball joint, engsel putar/gantung pada bagian bahu ( ki-ka ), engsel putar pada lengan atas ( ki-ka ), engsel gantung pada siku tangan ( ki-ka ), engsel putar pada pergelangan tangan ( ki-ka ), engsel dada berupa sendi pivot atau sendi poros, dan pada bagian kaki-kaki ( kaki kiri & kanan ) figur engsel paha ball joint, engsel dengkul berupa joint ganda atau double jointed, engsel putar/gantung pada bagian tumit. Top markotop pokoknya dari segi artikulasi, minusnya hanya saja dengan engsel pivot pada bagian dada jadi agak kendur atau los sendi dada tersebut, jeleknya engsel jenis pivot bagian dada hahaha...


Perbandingan Figur Drax Dengan Beberapa Figur Lainnya :
Tinggi figur Drax kurang lebih 11 cm dari ujung kepala sampai tapak kaki, lumayan bongsor cuma pas banget dengan sosok Drax di komik dan filmnya yang memang berperawakan tinggi dan berotot. Dan pastinya pas banget jika di sejajarkan dengan figur marvel universe member-member Guardians Of The Galaxy lainnya. Beberapa foto mimin lampirkan biar kawan-kawan tidak penasaran dengan tinggi figurnya hihihi...


Sampai juga di penghujung review blog Hobi 375 kali ini, dan saatnya memberikan penilaian untuk figur Drax ini hohoho... Berdasarkan kelebihan dan kekurangannya angka 8,5 dari nilai maksimal 10 mimin berikan untuk figur Drax ini... Yang fokus koleksi marvel universe Guardians Of The Galaxy seperti mimin, monggo buruan segera di borong figur yang satu ini, toh ini juga baru 2 macam figur Drax yang di produksi oleh hasbro hihihi... Ayo... ayo...
Akhir kata Mimin mohon maaf apabila ada kata-kata mimin yang kurang berkenan di hati kawan-kawan sekalian, apabila kawan suka dengan review kali ini bolehlah kawan bagi atau share di wall facebook kalian, atau kalau punya twitter monggo di cicit cuitkan link review kali ini... Tetap Semangat... Tetap Koleksi... Sampai jumpa di review selanjutnya... Tuhan Yesus memberkati kawan-kawan sekalian... Amin...


--@@-- Sekian & Terima Kasih --@@--

click di sini untuk Review Marvel's Vision
 
 
click di sini untuk bermain Game Gratis
 



5 komentar:

  1. keren banget gannn actionfigurnyaa...
    pasti dari tampilannya harganya mahal ya :3?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Hahaha iyah mirip banget sama di movie yah, beda warna kolor aja... harga mahal dan murah relatif bro ^_^... retail market di indo pasaran di 200-300rban bro.

      Hapus
  2. pasti hargana mahalnih...tapibagus nih

    BalasHapus
    Balasan
    1. Thank you... harganya sesuai dengan kualitasnya bro ^_^

      Hapus
  3. lumayan ini untuk di buat koleksi, btw ane juga suka marvel, tpai yang ini belum punya

    BalasHapus

Peraturan Berkomentar :
1. Kritik, Saran, & Komentar Yang Positif,
2. Dilarang menggunakan kata-kata SARA, Porn, dsb,
3. Dilarang Spamming.